Rabu, 14 Januari 2009

Maafkan daku sobat

Salam Olahraga,

Yang terhormat, sedulurku kebeh por 86.
yang pertama kami (Mochamad Topo Ugiono, Sholahudin, Wahyudi Setiono) selaku tuan rumah pada pertemuan pertama "Temu Kangen" warga Por 86, mengucapkan rasa syukur dan terima kasih yang sedalam-dalamnya, kepada teman-teman yang telah meluangkan waktu untuk datang menghadiri pertemuan di Wonosobo, mohon maaf dari lubuk hati yang paling dalam dikarenakan tidak bisa melayani panjenengan semua, apabila ada tutur kata dan tingkah laku kami yang tidak berkenan dihati panjenengan semua kami mohon keikhlasannya untuk dimaafkan.
Rasa kangen sebetulnya masih meggayut dihati kami, pertemuan hanya sekejap mata, masih banyak perasaan yang belum terungkap diantara kita, namun waktu jualah yang membatasi karena kesibukan dan tugas yang telah menanti.
Selamat bertugas sobat, semoga persaudaraan kita akan tetap terpatri, merdeka!!

1 komentar:

FPOK POR 86 mengatakan...

Aku yang minta maaf, karena pada waktu itu dak bisa hadir di Wonosobo. Trim. Salam kangen dari Setya Prihanta.